Wednesday, July 16, 2008

PDIP Kuasai 48% Pilkada Kabupaten dan Kota

Hingga pertengahan Juli 2008, sekitar 48 % pilkada di seluruh Indonesia dimenangi calon yang diusung PDI Perjuangan (PDIP), kata Sekjen DPP PDIP, Pramono Anung. "Dari seluruh kemenangan tersebut, 40 % di antaranya kandidat PDIP sendiri. Selebihnya pasangan yang diusung bersama dengan partai lain," katanya.

Menurut dia, penggandengan partai politik lain dilakukan jika di daerah tertentu tidak mungkin PDIP berjuang sendiri. "Itu terutama terjadi di pemilihan gubernur, misalnya di daerah-daerah yang kita memang harus melakukan koalisi, seperti di Sulawesi Selatan, DKI Jakarta dan Banten. Tetapi yang kita usung tetap menang," katanya.

Menurut Pramono, PDIP menang 14 kali dari 26 kali pemilihan gubernur yang dilakukan secara langsung yang telah digelar di Indonesia. Dari 14 itu, 10 merupakan kader yang diusung sendirian oleh PDIP, sisanya pasangan yang diusung bersama partai lain.

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails