Tuesday, October 6, 2009

Intimidasi Kandidat Membuat Daerah Ciut

Malam nanti, Rabu, 7 Oktober 2009, pemungutan suara dalam menentukan Ketua Umum Partai Gokar. Menjelang hajatan penting itu, mulai terjadi intimidasi dari salah satu kubu kandidat. Ini diakui Burhanuddin Napitupulu, Ketua DPP demisioner yang juga anggota DPR dari dapil Sumatera Utara I. Bentuknya terlihat pada sesi pandangan umum.

Sejumlah DPD dan ormas yang semula pendukung utama Surya Paloh, tiba-tiba saat pandangan umum tidak berani lagi menyebutkan namanya. Mereka ciut nyalinya! Hal ini berbeda dengan DPD dan ormas yang sejak semula berada di belakang Aburizal Bakrie (Ical). Saat pendangan umum secara lugas mereka tetap menyatakan dukungan kepadanya.

Burnap mensinyalir ada intimidasi yang dilancarkan kubu tertentu kepada pemilik suara di Munas yang mendukung Paloh. Misalnya Sulsel dan Jateng yang sejak awal di kubu Surya Paloh, tapi menjadi tidak berani menyebutkan nama. Burnap sendiri kali ini memilih netral.

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails