Sunday, March 2, 2008

Sejarah GOLKAR - 1

Sejarah Partai GOLKAR berawal dari tahun 1945, yaitu sejak dikeluarkannya Maklumat Presiden Nomor X yang kemudian disusul Maklumat Pemerintah tanggal 3 Nopember 1945. Maklumat ini memberi kesempatan kepada masyarakat untuk mendirikan partai politik dengan ideologi yang beraneka ragam. Keluarnya Maklumat ini ternyata justru menimbulkan ketidak stabilan dalam politik dan keamanan.

Kondisi demikian ini membuat TNI mengambil langkah dengan menggalang golongan-golongan fungsional dengan maksud agar golongan tersebut dapt diajak turut serta dalam usaha pemulihan keamanan. Sebagai wadah kerjasama dibentuklah berbagai badan kerjasama sipil-militer, seperti Badan Kerjasama Buruh-Militer, Tani-Militer, Pemuda-Militer, Wanita-Militer, Ulama-Militer. Ajakan TNI ini mendapat sambutan baik dan positif dari golongan-golongan fungsional yang tidak berafiliasi kepada partai politik. Hal ini disebabkan kesamaan persepsi mengenai perjuangan melaksanakan pengabdian terhadap masyarakat, bangsa dan negara.

Gagasan Nasionalis-Agama-Komunis (Nasakom) yang dicanangkan Bung Karno dieksploitasi maksimal oleh Partai Komunis Indonesia (PKI). Seluruh kelembagaan politik yang dibentuk dan yang telah ada didominasi PKI atau politikus yang bersimpati atau berafiliasi kepada PKI.

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails