Wednesday, October 7, 2009

8 Suara Bermasalah!

Menjelang pemungutan suara untuk memilih Ketua Umum DPP Partai Golkar yang baru nanti malam di Hotel Labersa, Kampar-Riau, masih ada 8 suara yang bermasalah. Kedelapan suara itu, 2 dari Sumut, yaitu Binjai dan Langkat, 2 dari Jateng, yaitu Sukoharjo dan Batang, 2 dari Maluku Utara, yaitu Morotai dan Halmahera Tengah serta Kepulauan Seribu – DKI Jakarta dan Ormas Satuan Karya (Satkar) Ulama.

Permasalahan utama adalah mandat ganda, baik melalui musda mendadak, penunjukan ganda hingga pemalsuan. Sebagai contoh, Bestari Barus dengan Sugandhi dari Kepulauan Seribu. Keduanya sama-sama memiliki mandat. Bestari adalah Pelaksana Tugas (Plt) Ketua, sebelumnya adalah Sekretaris. Namun 2 tahun lalu mendapat SK pengangkatan dari DPD I DKI Jakarta. Sedangkan Sugandhi bersikukuh berdasarkan SK awal, dialah Ketua yang sah.

No comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails